Rabu, 16 November 2011

Usaha


MENYIKAPI KEGAGALAN DALAM BISNIS


Seperti halnya manusia, berbisnis sebenarnya juga memiliki hidup. Minimal  ada 4 tahapan di dalam mengelola bisnis : 
  1. Tahap pengenalan dan promosi 
  2. Tahap pertumbuhan dan ekspansi bisnis
  3. Tahap kemaatangan dan memanen bisnis
  4. Tahap penurunan dan kematian bisnis
Ada orang yang sudah gagal dalam bisnispada tahap pengenalan dan promosi,ada yang gagal keyika bisnis baru dalam keadaan matang dan stabil,tapi ada juga yang gagal sebelum tahap pengenalan atau promosi.

Setiap tahapan tersebut memiliki karakter  kegagalan yang berbeda beda. Yang terpenting, jangan sampai gagal sebelum tahap pengenalan dan promosi adalah sama saja kegagalan sebelum mencoba berbisnis.Sebagai contoh orang yang mengatakan tidak akan berbisnis warung makan,setelah ditanya kenapa tidak akan berbisnis , ia menjawab karena kebanyakan dari temannya merintis warung makan mengalami kebangkrutan . Boleh jadi bukan potensi warung makan yang sudah habis melainkan cara mengelola warung makan yang tidak professional.

Alloh .SWT berfirman dalam surat Al- Insyirah “Maka sesungguhnya bersama kesulitan ada kemudahan .Sesungguhnya bersama kesulitan ada kemudahan.”ayat ini menyebutkan kesulitan lebih ulu dari pada kemudahan dan bahkan mengulang kalau sesudah kesulitan akan datang sebuah kemudahan.

Jika kita pernah merasa gagal dalam berbisnis ada 2 Langkah penting yang harus kita lakukan
  1. Mengoreksi diri kita sendiri
  2. Mengoreksi proses bisnis wirausaha kita.
Langkah pertama penting dilakukan karena menyangkut Visi, Misi dan sikap dalam berbisnis. Beberapa yang perlu kita koreksi dalam langkah pertama adalah sudahkah kita menjalankan bisnis secara syar’i??sudahkah kita berbisnis tanpamenyakiti hati saudara kita sesame muslim??sudahkah kita berbisnis terbebas dari hutang yang membebani perusahaan??sudahkah kita membagi keuntungan secara adil kepada pemilik perusahaan dan manjemen perusahaan?? Dan masih banyak lagi pertanyaan.

Langkah kedua penting dilakukan karena teknis dan manajemen perusahaan/ bisnis.langkah ini  merupakan implementasi dari Visi,Misi, dan sikap bisnis yang kita bangun pada  langkah yang pertama . beberapa hal yang  bisa kita evaluasi pada langkah yang kedua adalah , sudahkah kita benar benar menguasai teknis produksi yang kita jalani? Sudahkah kita menjalankan system STP ( Sementing,targeting, dan positioning) dalam proses pemasaran bisnis? Sudahkah kita melayani konsumen dengan baik? Sudahkah kita menerapkan harga yang adil dan wajar?. Alangkah bagusnya jika kita mencatat hasil evaluasi dan koreksi tersebut .Untuk selanjutnya,catatan catatan tersebut menjadi dasar untuk merancang dan memperbaiki bisnis.



“ SIKAP TERPENTING YANG DILAKUKAN SAAT MENGALAMI KEGAGALAN DALAM BERBISNIS ADALAH MENGINGAT BAHWA BERWIRAUSAHA MERUPAKAN PROFESI YANG MULIA,MULIA DALAM PANDANGAN AGAMA DAN MULIA DALAM PANDANGAN MASYARAKAT”

(TRI JOKO WIBOWO.STP.MT)

Dikutip dari Majalah Pengusaha Muslim
Sukses dunia akhirat

Tidak ada komentar:

Posting Komentar